SMAN 3 JOMBANG BERIKAN SERAGAM GRATIS BAGI SISWA KURANG MAMPU

Senin (21/07), SMAN 3 Jombang membagikan seragam gratis kepada peserta didik baru tahun pelajaran 2023/2024 yang kurang mampu. Kegiatan itu adalah program sekolah untuk meringankan beban orang tua.

Kepala SMAN 3 Jombang , Zainal Fatoni, S.Pd., M.M.Pd menjelaskan bahwa pemberian seragam gratis yang diberikan berupa seragam batik khusus atau batik identitas sekolah dan seragam pramuka. Seragam itu dibagi kepada dua orang peserta didik kelas X yang baru masuk di tahun 2023.

“Itu sebagai bentuk peduli SMAN 3 Jombang kepada anak yang tidak mampu dalam bentuk seragam.”

“Harapannya bisa membantu meringankan beban orang tua”, pungkasnya.

Pemberian seragam gratis dilakukan pada hari Senin dan Selasa tanggal 25 dan 26 Juli 2023 di depan KOPSIS SMAN 3 Jombang. Rosa mendapatkan seragam batik identitas dan Andika mendapatkan seragam pramuka.

Diharapkan dengan adanya program ini, sekolah dapat berpartisipasi dalam mendukung pendidikan yang adil di Indonesia.